Mitra BLUD
Berbasis Teknologi

BLUD.co.id

Penyusunan RBA BLUD Holding

Apa itu BLUD Holding?

BLUD Holding adalah BLUD yang menaungi beberapa satker di bawahnya. Contohnya Puskesmas A merupakan BLUD, yang membawahi puskesmas B, C dan seterusnya. Sehingga yang BLUD hanyalah puskesmas A, sedangkan puskesmas B, C dan seterusnya bukan BLUD.

Contohnya adalah Puskesmas Brebes (BLUD Holding) yang membawahi 8 puskesmas lainnya.

Kelebihan BLUD Holding:

  1. Dinas mudahmengoordinasikan karena tidak semuanya BLUD, hanya beberapa saja yang BLUD.
  2. Pelaporannya ke dinas hanya yang BLUD saja.

Kekurangan BLUD Holding:

  1. masing-masing satker tidak mandiri, karena yang fleksibel hanya yang kepala holdingnya.
  2. Sulitnya fleksibilitas pada masing-masing satker karena yang BLUD hanya UPTD nya, bukan masing-masing puskesmasnya.
  3. untuk pencairan dananya juga akan lebih panjang alurnya, sehingga tidak semua merasakan fleksibilitas BLUD.

Bagaimana penyusunan RBA pada Holding:

Di Holding BLUD puskesmas Brebes penyusunan RBA hanya dilakukan oleh BLUD nya saja yaitu puskesmas Brebes atas usulan puskesmas-puskesmas dibawahnya. Sehingga nanti RBA Puskesmas Brebes merupakan gabungan dari seluruh anggaran 9 puskesmas (8 yang dibawahi dan 1 puskesmas Brebesnya sendiri)

Lalu siapakah Pejabat teknisnya? Pejabat teknisnya adalah kepala Puskesmas (kecuali puskesmas BLUD)

PPK BLUD HOLDING

Penyusunan RBA BLUD HOLDING Pusk. Brebes dan Pus. Bumiayu

 

Catatan untuk BLUD Holding:

  1. Struktur organisasi BLUD nya harus jelas, sehingga manajemen holdingnya jelas, sebab jika struktur organisasi BLUD manajemen holdingnya tidak jelas alurnya, maka akan mempersulit Holding BLUD tersebut.
  2. Kekuatan manajemen Holding BLUD harus kuat, sebab holding ini membawahi satker pemerintah yang lainnya, sehingga manajemennya harus kuat.
  3. Penyusunan RBA dan laporan keuangan SAK harus ditangani oleh tenaga yang memahami perencanaan dan tenaga akuntansi, sebab BLUD holding ini membawahi beberapa satker yang ada.

penyusunan RBA 

Penyusunan laporan keuangan SAK 

DEMO APLIKASI PPK BLUD

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top