Mitra BLUD
Berbasis Teknologi

BLUD.co.id

Pentingnya Rencana Bisnis dan Anggaran Dalam Pelaksanaan BLUD

Pentingnya Rencana Bisnis dan Anggaran

 

Mengapa kita perlu membuat Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA)? RBA dapat menggambarkan program, kegiatan, standar pelayanan minimal, target kinerja dan anggaran BLUD. Aggaran bisa disebut estimasi mengenai apa yang dilakukan suatu organisasi di masa yang akan mendatang, setiap anggaran akan memberikan informasi apa yang akan dilakukan organisasi dalam beberapa periode mendatang.

Beberapa fungsi RBA diantaranya adalah sebagai pedoman dalam mengelola organisasi pada periode dimasa mendatang, anggaran juga dapat berfungsi sebagai alat pengawas terhadap kebijakan yang dipilih dan bagaimana dalam pelaksanaannya karena setiap rencana anggaran harus dapat dipertnggungjawabkan.

Sesuai permendagri 61 tahun 2011 penyusunan anggaran harus disusun berdasarkan prinsip anggaran berbasis kinerja, perhitungan akuntansi biaya sesuai jenis layanan, kebutuhan pendanaan dan kemampuan pendapatan yang diperkirakan akan diterima dari masyarakat, badan lain, APBD, APBN dan sumber-sumber pendapatan BLUD lainnya.

Dalam pelaksanaan anggaran untuk pendapatan, BLUD wajib menyampaikan laporan pendapatan pada setiap periode pelaporan yang telah ditentukan dilampiri dengan Surat Pernyataan Tanggung Jawab (SPTJ) kepada PPKD untuk disahkan. Biaya/pengeluaran, dilaporkan pada setiap periode pelaporan yang telah ditentukan, kepada PPKD dengan Surat Perintah Membayar (SPM) Pengesahan yang di lampiri SPTJ untuk biaya/pengeluaran kepada PPKD untuk disahkan.

Dalam pembuatan Rencana Bisnis dan Anggaran saat ini sudah dapat dilakukan dengan menggunakan Software akuntansi PPK BLU/BLUD. Kelebihan aplikasi ini yaitu mudah digunaan dan mudah dimengerti dalam penggunaannya. Untuk pembuatan RBA pengguna hanya perlu memetakan pendapatan dan biaya pada kode akun yang tersedia dalam aplikasi ini.

Lalu apa hasil yang diperoleh dari aplikasi ini ? Dengan aplikasi ini dapat menghasilkan 9 laporan yaitu Ringkasan Pendapatan dan Biaya, Rincian Pendapatan, Rincian Biaya, Biaya per Sumber, Biaya Per Jenis, Ringkasan Progam dan kegiatan, Biaya Rekap per Unit, Biaya Rincian Kegiatan Per Unit dan Biaya Per kegiatan.

Aplikasi ini sudah teruji dalam penggunaannya karena sesuai dengan peraturan mengenai BLUD. Aplikasi ini juga sudah dipakai beberapa BLUD yang membuktikan bahwa software akuntansi ini dapat mempermudah dalam pembuatan RBA dan menghasilkan output laporan yang baik pula.

 

 

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top